Di Kecamatan Pagerageng Desa Cipacing Tasikmalaya Densus 88 gerebek terduga TERORIS

By aktualid - Rabu, 5 Februari 2025 | 11:28 WIB | Views

Di Kecamatan Pagerageng Desa Cipacing Tasikmalaya Densus 88 gerebek terduga TERORIS

Tasikmalaya,Aktualid.net Densus 88 Antiteror Mabes Polri menggeledah sebuah rumah di Kampung Cicubung, Desa Cipacing, Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (5/2/2025) pagi. Penggeledahan ini dilakukan setelah penangkapan seorang pria berinisial TE (52) yang diduga terlibat dalam aksi terorisme.
Kedatangan Densus 88 dengan sejumlah kendaraan mengejutkan warga setempat. Petugas gabungan dari Polres Tasikmalaya Kota turut dikerahkan untuk mengamankan lokasi, baik dengan seragam resmi maupun pakaian preman. Beberapa warga bahkan awalnya mengira operasi ini terkait kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

Seorang warga yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan bahwa TE telah tinggal di lingkungan tersebut selama sekitar 10 tahun. Ia merupakan pendatang dari Bandung dan dikenal sebagai sosok yang rajin beribadah.
“Dia pendatang, katanya asalnya dari Bandung. Di sini dikenal rajin ibadah, sering ke masjid, bahkan dulu sempat jadi khatib Jumat. Dia menikah dengan warga sini, tapi tidak punya anak. Kadang dia pergi ke Bandung untuk menemui anaknya dari pernikahan sebelumnya,” ujar warga tersebut.
Meski aktif di masjid, TE disebut kurang bergaul dengan warga sekitar. Aktivitas pekerjaannya pun tidak banyak diketahui.
“Kerjanya kurang jelas, tapi sering bepergian ke luar kota. Warga biasa saja sama dia, makanya kami kaget saat tahu ada Densus 88 yang menangkapnya,” tambahnya.
Hingga saat ini, kepolisian masih melakukan penggeledahan di rumah TE. Pihak berwenang belum memberikan keterangan resmi mengenai dugaan keterlibatan TE dalam jaringan terorisme.

herdi

Screenshot_2023-12-04-12-56-32-12_1c337646f29875672b5a61192b9010f9
IMG-20230712-WA0028
IMG-20240508-WA0064
IMG-20240616-WA0115
Feb 5, 2025

Di Kecamatan Pagerageng Desa Cipacing Tasikmalaya Densus 88 gerebek terduga TERORIS

Di Kecamatan Pagerageng Desa Cipacing Tasikmalaya Densus 88 gerebek terduga…

Feb 5, 2025

Nilai Zakat Idul Fitri 2025 ” Fitrah 2,5 Kg atau Senilai 37.500″

Nilai Zakat Idul Fitri 2025 ” Fitrah 2,5 Kg atau…

Feb 5, 2025

TERCATAT SUDAH 5 TAHUN LEBIH DRS.H.AGUS BASUKI,M.Si DUDUK DAN MEMANGKU JABATAN KASAT DI MARKAS POL PP DI KOTA KUDA

TERCATAT SUDAH 5 TAHUN LEBIH DRS.H.AGUS BASUKI,M.Si DUDUK DAN MEMANGKU…

Feb 5, 2025

TIMNAS INDONESIA bersama PATRICK Kluivert

TIMNAS INDONESIA bersama PATRICK Kluivert Jakarta,Aktualid.net Mees Hilgers siap melawan…

Feb 4, 2025

PSGC Ciamis menuju LIGA Dua ” akan hadapi TORNADO FC “

PSGC Ciamis menuju LIGA Dua ” akan hadapi TORNADO FC…

Feb 4, 2025

Menanti tanggal 8 Pebuari 2025 ” Tiga jagoan calon PJ Sekda siapa yang akan terpilih “

Menanti tanggal 8 Pebuari 2025 ” Tiga jagoan calon PJ…

IMG-20240508-WA0072
1714379862927
Polish_20240211_045312529