Polemik Pajak Hiburan, Presiden Jokowi Akhirnya Turun Tangan

By aktualid - Sabtu, 20 Januari 2024 | 08:38 WIB | Views

Presiden Jokowi akhirnya turun tangan dalam menanggapi keluhan mengenai pajak hiburan yang dipatok 40-75 persen. Jokowi hari ini mengumpulkan sejumlah menteri untuk membahas pajak hiburan ini.

Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto usai rapat dengan Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta mengatakan besaran tarif pajak hiburan khusus yang sebelumnya dikeluhkan oleh sejumlah pelaku usaha itu dibahas dalam rapat bersama Presiden Joko Widodo dan para menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta, Jumat.

“Pemerintah akan mengeluarkan surat edaran terkait dengan Pasal 101 ini. Dalam surat edaran yang akan disiapkan oleh Menteri Keuangan dan Menteri Dalam Negeri dan selanjutnya pemerintah juga melihat bahwa sektor pariwisata baru pulih,” kata Menko Airlangga saat ditemui di Istana Kepresidenan Jakarta dikutip dari Antara, Jumat (19/1/2024).

Insentif pajak hiburan itu diatur dalam Pasal 101 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2022 tentang Hubungan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (UU HKPD).

Janjikan Insentif Fiskal

Dalam beleid itu, tertulis bahwa dalam mendukung kebijakan kemudahan berinvestasi, gubernur/bupati/wali kota dapat memberikan insentif fiskal kepada pelaku usaha di daerahnya.

Insentif fiskal itu berupa pengurangan, keringanan dan pembebasan atau penghapusan pokok pajak, pokok retribusi dan atau sanksinya.

Airlangga mengatakan bahwa Presiden Jokowi memerintahkan agar dipersiapkan insentif lainnya, seperti pemberian insentif pajak penghasilan (PPh) badan sebesar 10 persen, namun teknisnya masih dalam pembahasan.

“Insentif PPh badan dalam sektor pariwisata itu lebih keseluruhan, lebih kepada seluruh sektornya, dan yang lebih dipertimbangkan Bapak Presiden meminta untuk dikaji PPH Badan sebesar 10 persen,” kata Menko Airlangga.

Screenshot_2023-12-04-12-56-32-12_1c337646f29875672b5a61192b9010f9
IMG-20230712-WA0028
IMG-20240508-WA0064
IMG-20240616-WA0115
Jul 26, 2024

DISPORAPAR Kuningan adakan perkemahan Scorpion (Scout Tourism Competition) se JABAR “

DISPORAPAR Kuningan adakan perkemahan Scorpion (Scout Tourism Competition) se JABAR “…

Jul 26, 2024

BPBD Kab Kuningan Cepat Tanggap ” Titik gempa ada di kecamatan Garawangi, di Desa Sindangsari”

BPBD Kab Kuningan Cepat Tanggap ” Titik gempa ada di…

Jul 25, 2024

ASDA II berharap, sebagai tuan rumah agar warga Kuningan dapat memberikan dukungan untuk suksesnya penyelenggaraan CEF

ASDA II berharap, sebagai tuan rumah agar warga Kuningan dapat…

Jul 25, 2024

Kuningan dua kali di guncang gempa ” Jelang Subuh dan saat senja Tiba “

Kuningan dua kali di guncang gempa ” Jelang Subuh dan…

Jul 24, 2024

Deden Kurniawan Sopandi, A.Ks.,M.Si, mengatakan “kegiatan CEF yang digelar untuk menumbuhkan ekonomi usaha mikro kecil menengah (UMKM) di wilayah Ciayumajakuning”

Deden Kurniawan Sopandi, A.Ks.,M.Si, mengatakan “kegiatan CEF yang digelar untuk…

Jul 24, 2024

Subuh di Guncang Gempa “GEMPA BUMI TEKTONIK M3,6 DIRASAKAN DI KAB-KUNINGAN-JABAR.

Subuh di Guncang Gempa ” GEMPA BUMI TEKTONIK M3,6 DIRASAKAN…

IMG-20240508-WA0072
1714379862927
Polish_20240211_045312529