Infinix Jadi Brand Paling Inovatif di CES 2024 Berkat Teknologi Isi Daya

By aktualid - Sabtu, 20 Januari 2024 | 08:49 WIB | Views

Brand smartphone asal Tiongkok Infinix mendapatkan penghargaan sebagai brand smartphone paling inovatif di Consumer Electronics Show alias CES 2024.

Infinix mendapatkan penghargaan Most Innovative Mobile Phone Brand di Global Top Brands Awards 2023-2024 di ajang ini.

CEO Infinix Benjamin Jiang mengatakan, inovasi adalah inti DNA Infinix.

“Kami secara konsisten berupaya memenuhi permintaan konsumen muda saat ini akan inovasi dan solusi efisien. Melalui kolaborasi dengan institusi teknologi dan penelitian ekstentif, tim riset Infinix mengembangkan teknologi inovatif,” kata Benjamin, dalam keterangan yang diterima Jumat (19/1/2024).

Penghargaan yang didirikan pada 2006 ini mencari merek yang mendorong batasan industri.

Infinix mendapatkan popularitas di kalangan anak muda dengan cepat, meski baru didirikan pada tahun 2013. Infinix kini telah memasarkan produknya di lebih dari 70 negara. Mulai dari Afrika, Amerika Latin, Timur Tengah, Asia Selatan, dan Asia Tenggara.

Worldwide Quarterly Mobile Phone Tracker IDC mencatat, pertumbuhan unit Infinix terbesar dibanding merek smartphone global lainnya pada kuartal ketiga tahun 2023. Dengan begitu, Infinix masuk ke dalam daftar 10 besar merek smartphone global.

Dalam beberapa tahun terakhir, Infinix secara konsisten melebihi harapan dalam hal inovasi, terutama dalam teknologi pengisian daya.

Pengenalan teknologi Thunder Charge 180W pada smartphone model Zero Ultra memberikan dampak yang sangat signifikan pada industri.

Pada tahun 2023, Infinix juga meluncurkan teknologi pengisian cepat 260W dan nirkabel 110W yang sangat inovatif, menjadikannya sebagai pemimpin dalam industri solusi “All-Round FastCharge”.

Screenshot_2023-12-04-12-56-32-12_1c337646f29875672b5a61192b9010f9
IMG-20230712-WA0028
IMG-20250502-WA0004
IMG-20250502-WA0005
IMG-20250502-WA0008
Jun 15, 2025

BANYAK YANG BELUM MOVE ON DARI STY, BEGINI PESAN MENYENTUHNYA UNTUK TIMNAS JELANG PUTARAN 4!

BANYAK YANG BELUM MOVE ON DARI STY, BEGINI PESAN MENYENTUHNYA…

Jun 15, 2025

Gugatan Hukum dan Putusan Pengadilan Patahkan Klaim KLB Zulmansyah, Hendry Ch Bangun Masih Ketua Umum Sah PWI “Hendry Ch Bangun Masih Sah, KLB Zulmansyah Dilaporkan Polisi “

Gugatan Hukum dan Putusan Pengadilan Patahkan Klaim KLB Zulmansyah, Hendry…

Jun 15, 2025

Trias Andriana : Jika Terpilih Ketum KONI, Targetkan Bangun Dua Venue Olahraga

Trias Andriana : Jika Terpilih Ketum KONI, Targetkan Bangun Dua…

Jun 15, 2025

Pengukuhan Plt Pengurus PWI se Jawa Barat dan OKK PWI ” Teguhkan Semangat Jabar Bersatu”

Pengukuhan Plt Pengurus PWI se Jawa Barat dan OKK PWI…

Jun 13, 2025

Empat Pulau di Perairan Aceh Masuk Wilayah Sumatera Utara, Gubernur Muzakir Manaf Ajukan Protes

Empat Pulau di Perairan Aceh Masuk Wilayah Sumatera Utara, Gubernur…

Jun 13, 2025

Mutasi Negarawan Bupati Kuningan Saatnya Bekerja Untuk Rakyat

Mutasi Negarawan Bupati Kuningan Saatnya Bekerja Untuk Rakyat Digelarnya mutasi…

IMG-20250329-WA0010
1714379862927
Polish_20240211_045312529